Press "Enter" to skip to content

Polisi Sahabat Anak, Waka Polsek Koto Baru Membina Kedekatan dan Kecintaan Anak-anak Terhadap Polri

Polisi Sahabat Anak, Waka Polsek Koto Baru Membina Kedekatan dan Kecintaan Anak-anak Terhadap Polri

Dharmasraya- Waka Polsek Koto Baru, Iptu Rudi Harianto bersama bersama Brigadir Ade Fernando Polres Dharmasraya, Polda Sumbar Marangkul, menunjukkan komitmen dalam membangun hubungan positif dengan anak-anak melalui kegiatan rutin Polisi Sahabat Anak. Kunjungan ke SDN 03 Tiumang, di Kantor Dinas Korwil Diknas Kecamatan Tiumang Kabupaten Dharmasraya pada Senin, 04/03/2024, bertujuan memperkuat kecintaan dan kedekatan anak-anak terhadap Polri.

Iptu Rudi Harianto menyatakan bahwa kehadirannya memiliki tujuan untuk merangkul anak-anak sejak dini, membentuk citra positif tentang Polisi, sehingga mereka cinta dan tidak takut lagi terhadap Polisi serta tumbuh dengan kesan yang baik terhadap sosok Polisi.

Dalam kegiatan tersebut, Waka Polsek juga memberikan himbauan kamtibmas kepada siswa-siswi SD 03, menekankan pentingnya rajin belajar, hormati Orang tua/guru, serta pengenalan terhadap anak tentang aturan berlalu lintas sedini mungkin,” Dan Kami berharap Polisi dan Masyarakat dapat bersatu, tanpa jarak atau sekat, demi terwujudnya kondusifitas kamtibmas di lingkungan kita,” tambahnya.

Sementara itu, Kapolres Dharmasraya, AKBP Bagus Ikhwan, S.I.K, melalui Kapolsek Koto Baru AKP Hendriza, S.H, juga menegaskan pentingnya kolaborasi positif antara Polisi dan Masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.(HMS)

Be First to Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mission News Theme by Compete Themes.